Main Game WII dan Gamecube di Android dengan Dolphin

22:27


Perkembangan smartphone bisa dibilang sangat cepat. Bukan hanya soal spesifikasi yang ditawarkan, melainkan inovasi juga sangat berkembang pesat. Salah satu yang paling saya suka adalah perkembangan emulator yang ada di smarphone, khususnya android. Satu emulator yang bikin saya kagum adalah emulator dolphin, yang mana dengan emulator tersebut kita bisa memainkan game nitendo WII dan gamecube di android kita.



Walaupun masih jauh dari kata sempurna (jika dibandingkan dengan emulator "PPSSPP"), akan tetapi emulator ini sudah bisa dibilang playable untuk memainkan beberapa game. Pada emulator ini, tidak semua tipe android bisa memainkannya. Minimal harus berchipset snapdragon 625 untuk menjalankan game ini. Untuk chipset mediatek dan exynos saya sendiri kurang tahu minimalnya seperti apa, yang jelas harus memiliki spesifikasi mid-end. Untuk minimal OS androidnya adalah Lolipop, akan tetapi saya sarankan untuk memainkanya di OS Nougat ke atas. Karena pada OS Nougat ke atas fitur Vulkan pada andoid kita sudah aktif, dan hal itu bisa membuat game akan berljalan lebih lancar.


Saya sendiri memakai android dengan chipset SD 636, dan fps dari beberapa game pun sudah dibilang lumayan (rata-rata 20 fps). Ya perlu kita ingat lagi bahwa WII dan gamecube merupakan console (bukan handled), yang satu gamenya bisa menembus size 4GB, jadi harap wajar kalau mendapatkan fps seperti itu. Salah satu yang saya suka dari emulator ini adalah memanfaatkan sensor pada android sebagai sensor pada controller pada saat kita bermain game nitendo WII Berikut adalah beberapa game yang saya test di android saya.



 Resident Evil 4


Rune Factory Frontier


Haverst Moon A Wonderful Life

Untuk kalian yang ingin mencobanya, bisa mendownload dengan link dibawah ini :
=======================================================================
Dolphin (MMJ) : (gdrive)
Roms Game : (WII) (Gamecube)
=======================================================================

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Penting!!!

Silahkan bagi yang ingin mengcopy atau mencopas postingan saya harap menyantumkan sumber. "Berbagi itu indah"